-->






Cara meminta penagguhan pembayaran AdSense

Panduan Google AdSense kali ini saya akan mencoba memberikan panduan Google AdSense Tentang Cara minta penangguhan pembayaran dari Google AdSense
penangguhan pembayaran Google adsense ini maksudnya jika anda menginginkan pembayaran dari google adasense menurut waktu/jadwal yang anda inginkan

untuk peraturan default nya pembayaran Google adsense ini akan di bayarkan jika saldo anda sudah mencapai US$100,00 , namun jika saldo anda sudah mencapai US$100,00 Tetapi anda belum ingin mengambilnya maka anda bisa meminta pengunduran jadwal pengambilanya / terserah kapan anda mau mengambilnya dan hal ini Google adsense pun bisa menerima permintaan pengunduran pembayaran kepada anda, namun batas lama waktunya google hanya bisa memberikan paling lama bisa di undur maksimal 1 tahun terhitung dari tanggal permintaan yang anda buat

syarat untuk meminta penangguhan pembayaran dari google adsense
syaratnya untuk bisa meminta penundaan pembayaranya adalah jika saldo anda sudah mendekati ambang pembayaran ( sudah mencapai hampir US$100,00 )

Cara meminta penudaan pembayaran dari Google adsense
cara untuk meminta penundaanya adalah sebagai berikut :
1. Masuk ke akun Google AdSense anda
2. klik Icon Roda gigi ( letahnya di dekat email anda / di atas sebelah kanan )
3. dan pilih / klik pada menu pembayaran
4. lalu pada setelan pembayaran nya klik tulisan Konfigurasi ( untuk lebih jelasnya bisa melihat gambar di bawah ini )

untuk panduan meminta penangguhan pembayaran

5. lalu silahkan isi kolom jumlah saldo yang anda ingin kan dan isi juka waktu / jadwal yang anda inginkan ( maksimal paling lama 1 tahun )
6. setelah anda menentukan jumlah saldo dan waktu pembayaranya lalu klik simpan
7. selesai..

Keterangan :
jadi setelah anda merubah setelan pembayaran default nya maka walau saldo anda sudah mencapai US$100,00 maka Google AdSense pun tidak akan mengirimkan saldo/uang anda , dan saldo akan di kirim kan sesuai permintaan jadwal yang anda buat

DEMIKIAN tentang cara meminta penangguhan pembayaran Google AdSense , semoga bisa membantu dalam kenyamanan anda, dan untuk panduan google adsense lainya bisa membuka judul panduanya di kolom artikel terkait di bawah postingan ini

Komentar

Tampilkan

No comments:

Post a Comment

sejarah

+